Sabtu, 25 April 2020

Bagaimana cara memasak rendang daging sapi yang enak

menu hidangan daging rendang merupakan salah satu hidangan masakan istimewa keluarga. Meskipun bukan merupakan sajian masakan harian, namun paling tidak seminggu sekali bisa menyajikan menu daging rendang sapi. Pada hakekatnya cara memasak rendang cukup mudah dan tidak begitu sulit. Namun ada satu rahasia supaya hasil masakan daging rendang anda lebih empuk, yakni penggunaan garam pada sesi terakhir dan men unggu daging empuk. Untuk mencobanya, yuk ikuti resep cara membuat masakan rendang daging sapi berikut :

rendang daging sapi


Bahan bahan yang dibutuhkan
⇒1 kg daging sapi dipotong tipis.
⇒1 buah jahe ukuran 1 telunjuk tangan.
⇒6 buah bawang merah.
⇒2 bungkul bawang putih.
⇒Cabe besar sesuai selera.
⇒Cabe rawit sesuai selera.
⇒3 lbr daun salam.
⇒1 1/2 kg santan.
⇒2 lbr daun kunyit.
⇒5 lbr daun jeruk.
⇒1 batang serai digebrek.
⇒1 buah gula merah.
⇒1 buah gula merah.
⇒secukupnya garam dan penyedap.
⇒sedikit bumbu lengkap (bunga lawang, pala,cengkeh,kayu manis)

Cara memasak daging rendang
⇛Semua bumbu di blender sampai halus kecuali daun kunyit, daun jeruk dan daun salam
⇛Daging di rebus sampai mendidih, setelah mendidih airnya dibuang,
⇛masukkan santan,air, daun salam,daun kunyit,daun jeruk, bumbu, garam, penyedap, gula merah, serai dan bumbu lengkap.
⇛Masak hingga air sedikit hingga mengental. angkat lalu siap di sajikan

Coba juga cara membuat pisang goreng keju

RESEP MASAKAN TERONG BALADO PADANG ENAK PRAKTIS

Masakan sambal goreng terong ungu dengan bumbu balado merah, walaupun mudah dan simple cara memasaknya, hingga kini tetap menjadi salah satu sajian favorit keluarga di rumah untuk melengkapi variasi menu makan sederhana sehari-hari.

MASAKAN TERONG BALADO PADANG


Terong dimasak dengan tumisan sambal balado memang memberikan kesan cita rasa tersendiri, dihidangkan bersama nasi putih hangat membuat makan semakin lahap saja. Terong balado juga biasa dicampur bersama pete dan ikan teri untuk menambah spesial rasanya. Resep kali ini tentu bisa dijadikan referensi dalam cara membuat terong balado yang enak dan sederhana.

Persiapan Bahan dan Bumbu Terong Balado
  • 1 kg terong ungu
  • 2 papan pete dibelah dua
  • 1 buah tomat merah diiris
  • 50 ml air
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt gula pasir (opsional)
  • 1/2 sdt kaldu bubuk
  • Minyak untuk menggoreng dan menumis secukupnya
Bumbu halus :
  • 10 buah cabe merag besar
  • 5 buah cabe merah keriting
  • 5 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
Cara bikin sambal terong Balado Padang
  1. Cuci bersih terong ungu dan dipotong-potong 4 cm atau sesuai selera, kemudian dibelah dua. Goreng setengah matang, lalu angkat dan tiriskan.
  2. Panaskan sedikit minyak, masukkan bumbu halus, irisan tomat dan pete, lalu tumis dan aduk-aduk hingga harum. Masukkan air, beri garam, gula dan kaldu bubuk, kemudian aduk rata serta masak hingga air menyusut.
  3. Masukkan terong goreng, aduk rata dan masak hingga matang serta bumbu mengering dan meresap. Angkat terong balado dan sudah siap untuk disajikan.

Jumat, 24 April 2020

aneka macam macam minuman es menu sajian keluarga

aneka macam minuman es kekinian bisa anda buat dengan mudah. Bahkan resep resep minuman es segar kekinian ini bisa menjadi inspirasi untuk melengkapi menu jualan anda. Anda bisa mencoba memilih beberapa resep minuman es dingin segar berikut!

Lihat juga cara membuat rengginang ketan

Minuman es soda gembira


es soda gembira


Bahan-bahan:
- Daun mint
- Strawberry
- Mangga
- Sprit atau soda
- 1 sdt gula pasir
- Es batu

Cara membuat:
- Potong dadu 3 buah strawbery, lumat kasar dengan gula pasir. Potong semua buah
- Masukkan ke gelas, tata paling bawah bejekan strawbery kasarnya, terus es batu, daun mint, mangga, siram pakai soda, aduk-aduk dan sajikan.

Resep es susu semangka segar


es susu semangka


Bahan-bahan:
- 1/2 buah semangka, cacah kasar atau sesuai selera
- 1000 ml susu cair full cream
- 250 ml sirup marjan coco pandan atau sesuai selera

Caranya membuat:
- Campur semua bahan jadi satu dan tambahkan es batu secukupnya
- Kalau bisa masukkan kulkas biar makin dingin dan biarkan susunya bercampur dengan semangka, agar rasanya semakin nikmat.

Resep cara buat mangga manisan

bahan yang harus kamu siapkan:
*750 gram mangga muda (disarankan menggunakan mangga dengan biji yang masih empuk)
*250 gram gula pasir (bisa kurang atau lebih, tergantung selera masing-masing)
*Cabe rawit sesuai selera
*1 sendok makan garam
*500 cc air mineral
*1 tetes pewarna kuning (jika tidak suka, tidak perlu tambahkan pewarna)
*1/2 sendok teh kapur sirih

manisan mangga basah



Cara mudah membuat manisan mangga
*Langkah pertama, kupaslah buah mangga, kemudian potong buah menjadi potongan-potongan kecil.
*Lalu, larutkan kapur sirih dengan air dan endapkan beberapa saat.
*Kemudian, ambil air bening dan buang sisanya.
*Rendamlah mangga di dalam air kapur tadi selama 30 menit.
*Setelah itu, angkat potongan mangga itu dan bersihkan menggunakan air bersih.
*Tiriskanlah potongan mangga itu beberapa saat.
*Simpanlah potongan mangga itu dalam sebuah wadah, semisal mangkuk atau baskom.
*Selagi menunggu potongan mangga ditiriskan, kamu bisa mengulek cabai sampai halus.
*Setelah itu, rebuslah air dalam panci.
*Masukkanlah gula pasir, garam, ulekan cabai, dan setetes pewarna makanan.
*Aduklah rebusan air tersebut sampai bahan-bahan yang dimasukkan tadi tercampur.
*Setelah air mendidih, tuangkan ke dalam wadah berisi potongan mangga.
*Aduklah potongan mangga dalam air rebusan tersebut secara merata.
*Setelah diaduk secara merata, dinginkan manisan mangga tersebut, tetapi jangan masukkan ke dalam kulkas terlebih dulu.
*Setelah beberapa saat didinginkan, kamu bisa memasukkan manisan mangga itu ke dalam kulkas agar air meresa ke dalam mangga.
*Selesailah proses membuat manisan mangga basah.


Bahan bahan
800 gram Buah cermai
kapur sirih sedikit
400 gram Gulpas
100 ml air

manisan cermai



Baca petunjuknya
Siangi buah cermai buang tangkai cuci bersih lalu rendam dalam larutan lapur sirih selama 3 hari.
Masak air dan gula pasir, aduk aduk hingga larut
lalu masukan buah cermai yang sudah di cuci
Lantas masak sambil sesekali diaduk sampai kental
Angkat dan dinginkan

coba juga resep masakan sayur asem

Jumat, 17 April 2020

Cara menghaluskan kulit wajah wanita dengan bahan bahan alami

cara menghaluskan wajah wanita. Karena sering terkena polusi dan debu membuat wajah menjadi kering dan tidak halus lagi. Kulit wajah yang tidak halus seringkali membuat wanita menjadi tidak percaya diri dan ingin langsung mencari cara cepat, mudah dan ampuh menghaluskan kulit wajah kembali. Tak perlu mencari lagi karena kamu sudah menemukannya disini! Selain cepat, mudah dan ampuh cara menghaluskan kulit wajah dibawah ini juga lebih aman digunakan. Serunya lagi, cara ini juga tidak memerlukan biaya yang mahal sehingga membuat siapa saja bisa membeli dan menggunakannya.

Cara menghaluskan kulit wajah dengan tepung beras

Tepung beras mengandung zat besi, kalsium, protein dan vitamin C yang berguna untuk menghaluskan kulit sebagai pemutih wajah secara alami. Tak hanya itu, tepung beras juga dipercaya bisa meyamarkan noda hitam bekas jerawat, mencerahkan wajah, dan mengencangkan kulit.

Caranya:

Larutkan tepung beras seperlunya dengan hingga mengental seperti pasta.
Oleskan pasta secara merawat pada seluruh wajah.
Diamkan hingga mengering sekitar 30 menit, kemudian bilas wajah dengan air hangat hingga bersih.
Lakukan cara ini secara rutin 2-3 kali dalam seminggu untuk kulit wajah halus dan cerah.

Cara menghaluskan kulit wajah wanita


Cara menghaluskan kulit wajah dengan gula dan kopi

Bagi kamu yang memiliki kulit wajah yang kusam, kasar bahkan mengelupas,juga bisalho menggunakan crub dari gula dan kopi ini. kedua bahan ini dapat membantu mengangkat sel-sel kulit mati pada wajah.

Caranya:

Campurkan 2 sendok makan gula pasir dengan 2 sendok makan kopi.
Tambahkan air secukupnya, lalu aduk hingga tercampur rata.
Balurkan crub pada seluruh wajah sembari menggosoknya dengan lembut selama 1 menit.
Diamkan selama 10 menit, lalu bilas wajah hingga bersih dengan air.
Lakukan cara ini secara rutin 2 kali dalam seminggu untuk hasil terbaik.

Ikuti juga Cara membuat cream pemutih wajah

Jumat, 10 April 2020

Cara pilih corak model baju lebaran wanita remaja

Cara pilih corak model baju lebaran wanita remaja. Tampil cantik dan percaya diri, tentu jadi impian setiap perempuan. Tidak hanya ditunjang dari perawatan diri, namun juga pilihan pakaian yang dikenakan. Memang, cantik tidak dapat dikategorikan pada tampilan tertentu. Kuncinya adalah menjadi sehat dan percaya diri.

corak model baju lebaran


Salah satunya, memilih pakaian wanita yang membuat Anda nyaman dan cocok dengan tubuh Anda. Salah memilih pakaian sering membuat pemakainya tidak percaya diri dengan apa yang dikenakan. Untuk itu, Anda harus pandai memadupadankan pilihan model, potongan baju dan warnanya dengan diri Anda. Sesuaikan dengan selera, dan tentu saja kecocokan dengan badan.

Hal penting yang sering dilewatkan adalah memilih pakaian yang dapat membuat kulit Anda terlihat lebih cerah alih-alih malah menjadi kusam. Kesalahan memilih warna sering terjadi karena terlalu fokus pada pilihan model dan melupakan bahwa pilihan warna juga tak kalah penting. Pencegahan Virus Corona COVID-19

Tidak hanya itu, pilihan warna secara tidak langsung menunjukkan siapa diri Anda. Warna tertentu akan pas pula dengan busana untuk keperluan spesifik. Salah-salah, pemilihan warna pakaian yang tidak tepat dengan kebutuhan bisa membuat Anda terlihat aneh. Lalu, bagaimana cara memilih warna baju agar menunjang penampilan Anda?
Mencari Tahu Warna yang Cocok

Manusia diciptakan dengan berbagai perbedaan, warna kulit, rambut mata hingga bentuk tubuh. Perbedaan diri ini menjadikan tiap orang cocok dengan warna yang berbeda pula. Untuk mencari tahu warna yang tepat, Anda dapat menyesuaikannya dengan warna tubuh Anda pula.

Mencari Warna Pakaian yang Cocok dengan Tone Warna Kulit

Kesalahan yang sering dilakukan adalah hanya melihat dengan sekilas warna kulit, lalu menentukan dari gelap-terangnya warna kulit untuk memilih pakaian. Padahal, seharusnya warna pakaian disesuaikan dengan skintone kulit, yakni apakah kulit tergolong berwarna hangat atau dingin. Untuk mencari tahu warna pakaian yang pas untuk Anda, bisa dilihat dari warna kulit. Caranya, lihat nadi tangan dibawah sinar matahari. Apakah warna urat nadi Anda terlihat kebiruan atau kehijauan?

Bila nadi di lengan Anda terlihat berwarna ungu atau kebiruan, maka Anda memiliki undertone kulit dingin. Warna yang tepat untuk Anda adalah warna merah mawar, hijau emerald, ungu pekat dan biru muda, warna-warna ini akan membuat kulit Anda terlihat lebih cerah. Anda juga bisa menggunakan warna abu-abu, putih dan dongker karena terlihat netral pada Anda. Yang penting, jangan gunakan warna oranye dan kuning karena akan terlalu berlawanan dengan kulit Anda.

Sedangkan bila pembuluh darah di tangan Anda berwarna kehijauan, Anda memiliki kulit dengan warna yang hangat. Pilihlah pakaian dengan warna-warna yang hangat pula, misalnya krem, cokelat, hijau zaitun atau warna-warna creamy. Hindari warna biru atau warna-warna yang terlalu mencolok karena tidak serasi dengan warna kulit Anda.

Sebenarnya, aturan ini bukanlah aturan baku. Cara paling tepat adalah mencoba berbagai warna dan melihat langsung, apakah terlihat cocok di Anda atau tidak. desain baju wanita mesti disesuaikan dengan penampilan.

Memilih Warna Pakaian Berdasarkan Suasana

Salah satu aturan dalam memilih warna pakaian adalah menyesuaikan dengan suasana yang ingin dihadirkan. Jangan sampai, Anda memakai pakaian yang membawa suasana berkebalikan dengan kondisi sekitar, misalnya memakai baju berwarna ceria di acara duka.

Warna apa saja yang mencerminkan suasana tertentu? Perhatikan list berikut untuk pilihan warna baju di acara yang tepat.

  • Suasana santai dan kasual dapat menggunakan warna-warna pastel.
  • Merah menandakan keberanian, cocok digunakan untuk urusan bisnis.
  • Tampilan kreatif dengan warna-warna terang untuk pesta.
  • Warna-warna biru yang lembut untuk suasana cool dan percaya diri.
  • Warna netral seperti krem atau putih untuk kesan profesional.
  • Baca juga Tips Memilih Busana Muslim

Rabu, 08 April 2020

Samsung Galaxy J7 Prime resmi dirilis

Sebagai salah satu merek yang cukup terkenal di Industri smartphone, Samsung telah banyak menelurkan berbagai varian smartphone dengan berbagai type. Salah satunya yang cukup terkenal dan masih banyak dicari hingga sekarang adalah smartphone dari kelas menengah yakni Samsung Galaxy J7 Prime. Hadir di lini papan tengah, harga Samsung Galaxy J7 Prime ini pun dibanderol cukup terjangkau. Kendati demikian, spesifikasi smartphone ini tak murahan.

Hal tersebut menjadi bukti konsistensi Samsung sebagai salah satu perusahaan elektronik terbesar di dunia. Tak heran jika seluruh dunia lantas mengakui keunggulan produk keluaran vendor asal Korea Selatan tersebut. Samsung sendiri merupakan perusahaan yang didirikan oleh Lee Byung-chull pada tanggal 1 Maret 1938 di Daegu, Korea Selatan. Meski dikenal gencar mengeluarkan produk untuk kelas atas, Samsung juga tak lantas melupakan konsumen kelas menengah. Hal itu dibuktikannya dengan merilis smartphone untuk kelas menengah, yakni Samsung Galaxy J7 Prime.

Samsung Galaxy J7 Prime


Samsung Galaxy J7 Prime resmi dirilis pada tahun 2016 lalu dan menjadi salah satu smartphone terlaris Samsung di Indonesia. Samsung Galaxy J7 Prime hadir untuk bersaing dipasar smartphone kelas menengah. Kesuksesan ini memang cukup wajar, karena harga Samsung Galaxy J7 Prime terbilang miring mengingat ponsel ini memiliki desain mewah dan spesifikasi mumpuni.

Dari semua varian seri Samsung J Prime, Galaxy J7 Prime merupakan varian dengan spesifikasi yang cukup tinggi dibanding 2 varian lainnya yang di rilis oleh Samsung, yakni Galaxy J2 Prime dan Galaxy J5 Prime. Nah, berikut ini Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Jumat (16/11/2018), harga Samsung Galaxy J7 Prime dan spesifikasi unggulannya.

Harga Samsung Galaxy J7 Prime dibanderol lebih tinggi dari seri sebelumnya, tak heran jika produk Samsung ini memiliki bentuk fisik yang mewah. Kesan mewah pada smartphone ini datang dari material yang berbahan metal dengan bentuk yang tipis. Mengusung konsep unibody, Galaxy J7 Prime ini tak memiliki penutup bagian belakang yang berarti pengguna smartphone ini tak bisa melepas baterai karena menyatu dengan bodi smartphone. Pada bagian belakang, kamera terlihat tidak menonjol.

Samsung Galaxy J7 Prime ini memiliki varian warna hitam, rose gold dan emas. memiliki dimensi 151.7 x 75 x 8 mm dengan bobot mencapai 167 gram akan membuat smartphone ini nyaman digenggam dan tidak terlalu besar saat dikantongi.

Layar Samsung Galaxy J7 Prime sudah mengusung konsep 2.5D Curved Glass ( Sedikit Lengkung dikedua sisi ) yang membuat Samsung Galaxy j7 Prime terasa sangat nyaman dalam gengaman. Dan juga layar Samsung Galaxy J7 Prime sudah dilapisi pelindung kaca Corning Gorilla Glass 4 yang dapat melindungi layar 80% jika terjatuh dari ketinggian 1,5 meter. Spesifikasi ini pantas mengingat banderol harga Samsung Galaxy J7 Prime.

Samsung Galaxy J7 Prime hadir dengan panel layar PLS TFT capacitive touchscreen yang kaya akan warna didalamnya denga bentang layar seluas 5.5 inchi. Kali ini Samsung tidak memnggunakan Super AMOLED untuk panelnya dikarenakan alasan variatif. produk Samsung ini memiliki resolusi layar Full HD 1080 x 1920 pixels dengan kerapatan 401 ppi sehingga semakin nyaman untuk mengoperasikannya berlama-lama.

Sebagai bentuk upgrade, harga Samsung Galaxy J7 Prime lebih mahal dibanding seri sebelumnya. Selain itu kualitas permesinannya pun lebih canggih. Untuk prosesor, Samsung Galaxy J7 Prime telah ditenagai prosesor Exynos 7870 Octa yang disokong prosessor Octa-core 1.6 GHz Cortex-A53 dan dikombinasikan dengan RAM 3 GB untuk pengoperasian yang responsif dan pastinya dapat memberikan kinerja yang powerfull.

Untuk tampilan grafis, Samsung Galaxy J7 Prime menggunakan GPU Mali-T8300MP2 yang memiliki kualitas sangat baik. Semua komponen canggih ini berjala diatas Platform OS Android 6.0.1 dan dapat diupgrade ke sistem operasi terbaru.

Harga Samsung Galaxy J7 Prime yang ditujukan untuk kelas menengah tak lantas membuat ponsel ini dibekali spesifikasi yang biasa saja. Buktinya, Samsung Galaxy J7 Prime memiliki memori internal yang cukup besar yakni 32 GB ditambah slot microSD yang dapat digunakan untuk memperluas penyimpanan mencapai 256 GB dapat digunakan untuk menyimpan banyak file.

Untuk menyokong semua kebutuhan daya saat smartphone dioperasikan Samsung Galaxy J7 Prime dibekali daya baterai dengan kapasitas besar 3300 mAh yang diklaim dapat bertahan selama satu hari penuh untuk pengunaan normal. Baterai tersebut bersifat Non-Removable.

Pada sektor kamera, Samsung Galaxy J7 Prime hadir dengan membawa kamera utama 13 MP aperture f/1.9 lengkap dengan fitur autofocus dan LED Flash yang dapat memberikan hasil foto terlihat jernih dan natural. Sementara untuk kamera depan, Samsung Galaxy J7 Prime hadir dengan dibekali kamera depan 8 MP apeture f/1.9 dipadukan dengan fitur Screen Flash yang dapat memberikan hasil selfie tetap jernih meskipun dalam kondisi minim cahaya.

harga pasaran samsung j7 prime

Buat kamu yang sedang mencari informasi untuk smartphone kelas pemula atau menengah, memilih Samsung Galaxy J7 Prime sebagai ponsel andalan bisa dilakukan. Selain karena spesifikasinya yang cukup mumpuni, harga Samsung Galaxy J7 Prime ini cukup bersahabat. Di pasaran ponsel Indonesia saat ini harga Samsung Galaxy J7 Prime baru berkisar di angka Rp 2,2 jutaan - Rp 3 jutaan. Sementara harga Samsung Galaxy J7 Prime bekas sekitar Rp 1,8 jutaan. Harga Samsung Galaxy J7 Prime tersebut bisa berbeda tiap daerah, toko dan tergantung kondisi ponselnya. pasaran harga hp oppo A83

Selasa, 07 April 2020

Tips Jitu Cara Merawat Rambut Agar Cantik Alami

Tips Jitu Cara Merawat Rambut Agar Cantik Alami. Langkah pertama yang paling penting dalam perawatan rambut adalah memperhatikan makanan yang Anda konsumsi. Dua kandungan penting di dalam makanan yang sangat dibutuhkan rambut yaitu zat besi dan protein. Menurut pakar, sel-sel rambut adalah sel yang paling cepat berkembang dalam tubuh kita. Namun, sel-sel tersebut jugalah yang paling cepat terpengaruh apabila kita tidak mengkonsumsi makanan yang tepat, yang mengandung banyak nutrisi. Yuk ikuti perawatan rambut secara alami berikut :

Jika ingin memiliki rambut yang sehat dan terlihat cantik natural, Anda harus mulai memperbanyak konsumsi sayuran berdaun hijau, kacang-kacangan, kedelai, buncis, hingga biji labu. Para ahli kesehatan juga menganjurkan kita untuk mengkonsumsi sekitar 12 mg zat besi setiap hari. Selain zat besi, protein juga sangat dibutuhkan karena bisa membantu memperkuat akar rambut. Beberapa sumber protein terbaik di antaranya adalah: keju, susu kedelai kacang, kacang polong, ikan, dan yoghurt.

Cara Merawat Rambut


Seberapa sering Anda mencuci rambut?
Kadang-kadang pertanyaan ini sering menggelayut di pikiran kita. Seberapa sering seharusnya kita mencuci rambut? Menurut para ahli, mencuci rambut tiga kali seminggu adalah yang paling ideal. Sebaliknya, mencuci rambut setiap hari adalah kesalahan. Karena, rambut sebenarnya memiliki minyak alami yang telah dirancang untuk menjaga dan melindungi rambut agar tetap sehat. Jadi, jika kita menggunakan shampoo setiap hari, minyak alami rambut tersebut akan sering terkikis. Lambat laun akan menyebabkan kecantikan rambut terganggu karena jadi kering, rapuh, dan kehilangan kemilaunya.

Berinvestasilah dengan membeli shampoo berkualitas tinggi
Shampoo merupakan salah satu alat pencuci rambut yang paling ideal dan paling sering kita gunakan untuk menjaga kebersihan rambut. Sayangnya, saat ini ada banyak sampo berkualitas rendah yang beredar di pasaran. Salah satu cirinya adalah, harganya murah. Shampoo-shampoo tersebut, walaupun bisa membersihkan rambut, namun sayangnya tidak banyak mengandung nutrisi dan kadang-kadang justru mengandung bahan-bahan yang dapat membuat rambut mudah rusak. Jika ingin memiliki rambut sehat dan alami, belilah shampoo berkualitas tinggi walaupun harganya agak sedikit mahal, namun hasil yang diberikan akan terasa sepadan.

Mencuci rambut juga bisa dipengaruhi oleh jenis rambut Anda
Menurut dokter kulit bernama Dr. Doris Day. Ia mengatakan bahwa, intensitas mencuci rambut dengan menggunakan shampoo sangat tergantung pada seberapa aktif kulit kepala Anda memproduksi minyak. Umumnya, rambut keriting tidak dianjurkan terlalu sering mencuci rambut. Sebaliknya, memiliki rambut yang lurus akan membuat minyak di kulit kepala lebih cepat turun ke ujung rambut sehingga, mereka pun boleh mencuci rambut (dengan shampoo) lebih sering.

Perhatikan di mana Anda menerapkan shampoo
Menurut salah seorang ahli bernama Mark Townsend. Rambut yang sehat, cantik, dan tampak berkilau bisa dipengaruhi oleh cara menerapkan shampoo dan conditioner ketika mandi. Bukan hanya soal berapa banyak jumlah shampoo yang Anda terapkan ketika mandi, melainkan yang juga penting adalah, di mana Anda menerapkannya? Masih menurut Mark Townsend, shampoo sebaiknya diterapkan langsung pada kulit kepala saja. Tidak pada ujung rambut atau keseluruhan rambut. Karena dengan sendirinya, ketika Anda akan membilas rambut, shampoo tersebut akan ikut mencuci dan membasahi ujung rambut.

Lakukan pijat kepala secara rutin
Manfaat utama memijat kulit kepala adalah untuk meningkatkan sirkulasi atau aliran darah. Aliran darah yang lancar akan membawa nutrisi yang banyak, sehingga rambut akan menjadi lebih subur dan sehat. Pijat juga sangat bermanfaat untuk mendetoksifikasi kulit kepala.

Selasa, 31 Maret 2020

Bagaimana cara Efektif Memutihkan Kulit Tubuh

Banyak cara memutihkan kulit tubuh yang dapat Anda pilih, mulai dari menggunakan sabun, krim, hingga menjalani perawatan di klinik kecantikan maupun dokter kulit. Sangat penting bagi Anda untuk memerhatikan keamanan dari perawatan yang Anda jalani agar hasilnya seperti yang Anda inginkan.

cara memutihkan kulit tubuh


Dari sisi kesehatan, memutihkan kulit sebetulnya tidak diperlukan, bahkan dapat menyebabkan efek samping yang serius bagi kesehatan Anda secara keseluruhan. Meski demikian, jika Anda tetap ingin memutihkan kulit tubuh, ketahui cara yang aman beserta risiko dari langkah yang Anda ambil.

Produk pemutih kulit di pasaran dikenal dengan banyak nama, mulai dari bleaching creams, whiteners, skin brighteners, atau fading creams. Namun, pada dasarnya mereka merupakan produk yang bekerja dengan mengurangi jumlah melamin pada kulit sehingga kulit Anda akan berwarna lebih cerah. Baca cara menghaluskan kulit tangan

Cara merawat kulit tubuh lewat dokter kulit

Cara merawat kulit tubuh yang aman tentu dengan berkonsultasi ke dokter kulit terlebih dahulu. Dokter yang baik bukan hanya akan memberi resep obat pemutih kulit yang efektif, namun juga menjelaskan bahwa proses pemutihan kulit tubuh akan memakan waktu yang tidak sebentar, tidak murah, dan tidak selalu berhasil, belum lagi ada risiko yang mungkin menghantui Anda. Pada dasarnya, dokter akan merekomendasikan dua jenis cara memutihkan kulit tubuh yang aman, yakni dengan krim pencerah warna kulit dan perawatan laser.

1. Dengan krim pencerah warna kulit

Cara memutihkan kulit tubuh ini biasanya dipilih karena praktis dan lebih terjangkau dibanding perawatan laser. Namun, dibutuhkan waktu yang lebih panjang sampai Anda dapat melihat hasilnya, biasanya hingga 3-4 bulan pemakaian.

Bahan kandungan dalam krim pencerah kulit bisa bermacam-macam, namun biasanya mengandung dua bahan utama, yakni hidrokinon dan hidrokortison (steroid). Krim ini pun sudah banyak yang beredar bebas dan bisa Anda beli tanpa resep dokter, namun periksa kandungan krim itu dengan seksama sebelum membelinya.

Jangan pilih produk yang mengandung merkuri karena logam berat tersebut dapat merusak ginjal tanpa Anda sadari. Sistem saraf Anda juga akan rusak sehingga Anda akan mengalami kebas atau kesemutan di tangan, kaki, dan sekitar mulut yang tidak bisa disembuhkan.

Menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), produk tertentu dikatakan mengandung merkuri bila pada komposisinya terdapat satu atau lebih dari bahan-bahan berikut:

Calomel
Cinnabaris
Hydrargyri oxydum rubrum
Quicksilver

Jika Anda mendapati tulisan ‘mercury’ atau ‘mercuric’ dalam bahan pembuat krim tertentu, maka produk itu sama saja positif mengandung merkuri. Bahan yang dimaksud misalnya adalah mercuric aminochloride, mercury oxide, maupun garam merkuri.

2. Perawatan laser

Cara memutihkan kulit tubuh yang satu ini biasanya dipilih karena dianggap menunjukkan hasil yang lebih cepat, yakni dalam 1-2 minggu setelah perawatan. Meski demikian, Anda harus merogoh kocek dalam-dalam jika ingin menempuh cara yang satu ini.

Selain itu, perlu Anda ketahui bahwa ada efek samping yang mungkin membuat Anda tidak nyaman setelah menjalani perawatan laser ini. Misalnya, kulit Anda akan menjadi kemerahan, bengkak, dan bersisik selama 1-2 minggu, bahkan menjadi lebih sensitif terhadap cahaya dalam 6 bulan setelah perawatan.

Ada beberapa langkah yang bisa Anda ambil untuk mengurangi ketidaknyamanan yang diakibatkan oleh cara memutihkan kulit tubuh yang satu ini, misalnya:

Bersihkan area yang baru saja dilaser dengan menggunakan sabun tanpa pewangi, bilas, dan keringkan dengan handuk lembut.
Gunakan losion yang mengandung pelembap untuk mendinginkan area yang dilaser.
Jangan mengopek kulit yang mengelupas.
Kompres area yang terasa perih dengan es batu.
Gunakan tabir surya untuk melindungi area yang baru saja dilaser dari sengatan sinar matahari.
Bila rasa perih sudah tidak tertahankan, minum obat pereda nyeri seperti paracetamol.

Seperti halnya perawatan dengan krim, cara memutihkan kulit tubuh dengan perawatan laser kadang tidak bersifat permanen. Artinya, kulit Anda bisa kembali menghitam sehingga Anda harus mengulangi perawatan yang sama kembali. Baca juga Yuk pilih cream racikan dokter paling aman

Selasa, 24 Maret 2020

Ciri-ciri, Gejala dan Pencegahan Virus Corona COVID-19

Pandemi Corona membuat Presiden Joko Widodo menginstruksikan kepada khalayak ramai untuk melakukan kegiatan seperti kerja dan belajar di rumah demi mengantisipasi penyebaran virus dan serangan COVID-19

Seperti diketahui, virus corona telah menyebar ke beberapa penjuru negeri, termasuk Indonesia. Penyebaran yang semakin meluas membuat kita perlu memahami mengenai ciri-ciri tubuh terinfeksi virus corona tersebut.

Virus Corona COVID-19


Organisasi Kesehatan Dunia maupun Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit atau Centers for Disease Control and Prevention(CDC) telah mengeluarkan imbauan tentang bagaimana penyebaran virus corona, ciri-ciri, gejala maupun cara pencegahannya.

Penyebaran corona virus COVID-19
Hingga saat ini, belum ada vaksin untuk mencegah virus corona. Virus ini diperkirakan menyebar dari orang ke orang, seperti antara orang yang bersentuhan erat satu sama lain dalam jarak sekitar enam kaki dan juga melalui tetesan pernapasan yang dihasilkan ketika orang yang terinfeksi batuk atau bersin. Tetesan ini dapat mendarat di mulut atau hidung orang yang berada di dekatnya atau mungkin terhirup ke dalam paru-paru.

Ciri-ciri corona virus COVID-19
Untuk kasus infeksi COVID-19 yang telah dikonfirmasi, ciri-ciri sakit bisa bervariasi mulai dari sakit ringan hingga sakit parah. Laman Kemenkes juga menginformasikan beberapa ciri-ciri orang terinfeksi virus corona seperti demam, batuk dan pilek, gangguan pernapasan, sakit tenggorokan, dan juga letih lesu.

Gejala corona virus COVID-19
CDC percaya pada saat ini gejala virus corona dapat muncul hanya dalam masa inkubasi 2 hari atau selama 14 setelah paparan.

Pencegahan corona virus COVID-19
Berikut cara pencegahan virus corona seperti dilansir dari cdc.gov:

  1. Sering-seringlah mencuci tangan dengan sabun dan air selama 20 detik, terutama setelah berada di tempat umum, atau setelah batuk, atau bersin. Jika sabun dan air tidak tersedia, gunakan pembersih tangan yang mengandung setidaknya 60% alkohol. Hindari menyentuh mata, hidung, dan mulut Anda dengan tangan yang tidak dicuci.
  2. Hindari kontak dengan orang sakit
  3. Tetap berada di dalam rumah ketika sakit
  4. Tutup mulut dan hidung saat batuk atau bersin serta buanglah tisu bekas di tempat sampah.
  5. Kenakan masker jika sakit
  6. Bersihkan dan lakukan disinfeksi pada tempat atau benda yang sering disentuh setiap hari di antaranya meja, gagang pintu, sakelar lampu, gagang meja, telepon, keyboard, toilet, keran, dan bak cuci.
  7. Jika permukaannya kotor langsung bersihkan dengan cara menggunakan deterjen atau sabun dan air sebelum disinfeksi.

Jumat, 25 Oktober 2019

Ternyata mudah cara bikin kue untir untir, ini resep lengkapnya

resep kue untir untir ternyata mudah dan gampang. Dibeberapa daerah sering dinamakan sebagai kue tambang. bentuknya yang seperti tali, maka kue tradisional yang satu ini juga disebut dengan kue tali. Lantas bagaimana sih cara membuat kue untir untir. Seperti pada resep kue tradisional lainnya, maka cara bikin untir untir ini juga gampang simple dan sederhana. Justru cara mencetaknya yang sedikit sulit. Jangan kuatir setelah dua kali mencoba ternyata gampang juga. Ingin mencobanya, yuk ikuti petunjuk resep kue tambang berikut :

cara bikin kue untir untir


Sebelum melangkah ke cara membuat kue untir untir, tentu saja mesti mempersiapkan bahan bahan pembuat kue untir untir ini. Yang pasti semua bahan bahannya ada di warung, jadi nggak perlu jauh jauh. Selagi ada niat bisa langsung membeli bahan bahannya dan persiapkan alat alat yang akan di gunakan. Dan selanjutnya lihat resep dan caranya di sini!. Atau coba cara bikin kue lemper

Bahan bahan kue untir untir
⇒250 gram tepung terigu
⇒1/4 sendok teh baking powder
⇒2 butir telur ayam
⇒1 kg minyak goreng
⇒50 gram margarine
⇒80 gram gula pasir halus
⇒1/4 sendok teh soda kue
⇒1/2 sendok teh garam

Cara membuat kue untir untir
⇛Campurkan tepung terigu, soda kue dan baking powder sambil diaduk hingga benar – benar rata.
⇛Kemudian ambil ayakan, lalu ayak tepung terigu yang telah dicampur tersebut hingga didapati yang halusnya saja.
⇛Tambahkan gula pasir halus dan margarine aduk lagi hingga rata.
⇛Setelah itu tambahkan pula telur ayam dan aduk kembali hingga benar – benar tercampur rata.
⇛Selanjutnya uleni terus adonan tadi hingga kalis dengan menggunakan tangan.
Jika sudah diamkan dahulu selama kurang lebih 25 menit.
⇛Berikutnya bentuk adonan dengan cara mengambil secukupnya adonan dan bentuk memanjang kemudian lipat sampai kedua ujungnya sama.
⇛Lalu lilit adonan yang telah dibentuk tadi menyerupai tali tambang dan jepit antara ujungnya. ⇛Teruskan bentuk seperti itu hingga adonan habis.
⇛Bila semuanya sudah terbentuk lalu goreng adonan yang telah terbentuk tadi dalam minyak yang telah dipanaskan.
⇛Goreng hingga kue tambang matang. Angkat dan tiriskan dahulu.
⇛Letakan diatas piring dan sajikan akan lebih nikmat bila ditemani dengan secangkir kopi.

Coba juga cara membuat pisang goreng keju

Senin, 14 Oktober 2019

Memiliki kuku cantik sehat dengan perawatan alami

Memiliki kuku yang cantik dan sehat merupakan hal yang diinginkan setiap wanita. Oleh karena itu banyak dari mereka yang tidak segan-segan untuk melakukan perawatan di salon untuk menjaga kecantikan kuku. Menjadi bagian tubuh yang selalu terlihat membuat kuku harus selalu dijaga kesehatan dan kebersihannya. Kuku yang sehat dan bersih akan membuat tampilanmu semakin menarik dan menjadi poin plus tersendiri. Selain itu kuku yang bersih dan sehat juga dapat mencegahmu dari berbagai penyakit. Jangan lupa juga untuk belajar cara memotong kuku tangan supaya tetap indah dan sehat. Berikut adalah 6 cara alami yang dapat kamu lakukan untuk menjaga kukumu tetap sehat dan cantik terawat.

kuku cantik sehat


Olesi kuku dengan minyak zaitun : Minyak zaitun selalu muncul jika kita membahas masalah kecantikan, begitu pula dengan merawat kecantikan kuku. Kandungan minyak zaitun membantu memperkuat jaringan pada kuku sehinga mampu menjaga kesehatan kuku. Cara perawatannya cukup mudah, yaitu dengan menghangatkan minyak zaitun lalu oleskan pada kuku menggunakan cuttonbath. Diamkan selama 15-20 menit, setelah selesai bilas menggunakan air hingga bersih.

Rendam dengan air jeruk : Jika kukumu mulai terlihat kusam dan tidak berkilau lagi, tak perlu repot-repot ke salon untuk mngembalikan kilaunya. Kamu dapat melakukan perawatan yang simple di rumah. Perawatan tersebut adalah dengan merendam kuku dalam air jeruk. Siapkan air hangat dalam sebuah wadah, lalu campurkan perasan air jeruk kedalamnya. Rendamlah kukumu selama 15-20 menit, lalu bilas mengggunakan air bersih untuk menghilangkan rasa lengket akibat air jeruk.

Gosok kuku dengan belimbing wuluh : Vitamin C pada belimbing wuluh dapat memperbaiki kelembapan alami kuku. Selain itu belimbing wuluh juga dapat mengangkat kotoran yang menempel pada kuku, sehingga dapat membuat tampilan kuku menjadi bersih berkilau. Cara penggunaanya adalah dengan menggosok-gosok lembut belimbing wuluh ke bagian ujung kuku agar airnya dapat meresap kedalam dan mengeluarkan kotoran dari dalam kuku. Selanjutnya gosokkan juga secara merata pada bagian kuku lainnya, setelah selesai bilas dengan air bersih.

Lendir dari lidah buaya : Lendir lidah buaya mampu melembabkan kembali kuku yang dehidrasi. Selain itu lendir lidah buaya juga dapat mempercepat penyembuhan luka pada tepi kuku lho! Jadi jika kalian memotong kuku terlalu dalam hingga terasa perih maka yang harus dilakukan adalah mengoleskan lendir lidah buaya. Luka dapat cepat sembuh, sekaligus merawat kuku agar tetap sehat. Cara penggunaannya sama seperti belimbing wuluh, yaitu dengan menggosokkan lidah buaya yang telah dibelah pada kuku dan daerah sekitarnya. Kelembapan dan kilau kuku pun akan kembali. Yuk pilih cream racikan dokter paling aman

Siung bawang putih : Meskipun perawatan menggunakan siung bawang putih dapat membuatmu merasa tidak nyaman dengan baunya, namun perawatan dengan cara ini memiliki banyak manfaat dan mencegah dari berbagai masalah kuku yang sering kita temui lho! Perawatan kuku menggunakan bawang putih dapat menjaga kukumu agar tidak rapuh, retak maupun patah. Bawang putih juga menjaga kukumu agar terhindar dari serangan jamur kuku yang akan merusak tampilan kukumu. Perawatan dengan bawang putih dilakukan dengan cara menggosokkan secara perlahan dan merata bawang putih yang telah dibelah. Diamkan dan biarkan kandungan dari bawang putih meresap ke dalam kuku. Lakukanlah perawatan ini saat kamu sedang tidak ada rencana keluar rumah ya, karena bau dari bawang putih dapat mengurangi rasa percaya diri bagi beberapa orang.

Merawat kuku dari dalam : Setelah perawatan kuku dari luar, langkah berikutnya adalah dengan merawat kuku dari dalam. Yaitu dengan mengkonsumsi makanan atau minuman yang baik bagi kuku. Diantaranya adalah dengan mengkonsumsi makanan dan minuman yang mengandung banyak kalsium, seperti yogurt, susu, keju, dan yang lainnya. Selain itu mengkonsumsi sayuran yang banyak mengandung zat besi dan juga vitamin A. Mengkonsumsi buah-buahan juga baik untuk kuku karena kandungannya yang akan berbagai vitamin yang baik untuk kuku. Belajar juga cara perawatan kuku kaki

Kamis, 10 Oktober 2019

Resep susu kacang nabati buah almond

Susu kacang biji almond menjadi salah satu minuman susu kacang yang disarankan bagi mereka yang menjalani cara hidup tidak makan makanan dari bahan hewani. Bagi vegetarian jika ingin minum susu cukup diganti dengan susu kacang dari buah almond. Soal tata caranya tidak jauh berbeda saat anda membuat susu kacang kedelai. Berikut resep susu kacang biji almond selengkapnya.

susu kacang nabati buah almond


Susu almond merupakan susu nabati yang belakangan ini sangat populer karena hampir difavoritkan oleh para vegetarian, orang yang sedang dalam proses menurunkan berat badan, dan para ibu menyusui sebagai booster ASI. Tak heran, kacang almond memang kaya akan serat yang baik untuk kesehatan tubuh seperti, magnesium, potasium dan zink serta asam oleic yang memiliki antioksidan tinggi dan mencegah radikal bebas. Almond juga memiliki kandungan flavonoid yang baik untuk kesehatan jantung dan sistem pencernaan.
Bahan-bahan yang dibutuhkan:
  • 250 gram kacang almond
  • 1 liter air
  • ekstrak vanilla secukupnya
  • 3 sdm madu
  • 1/8 sdt garam
Cara membuatnya:
  1. Rendam 250 gram kacang almond yang sudah dikupas dan dicuci bersih selama semalaman hingga lunak.
  2. Masukkan kacang almond kedalam blender dan tambahkan 1 liter air, sedikit ekstrak vanila, 3 sdm madu dan sejumput garam, kemudia blender hingga teksturnya halus.
  3. Saring campuran susu almond menggunakan kain bersih.
  4. Simpan susu almond dalam kulkas dan sajikan dalam keadaan dingin.
  5. Cobain juga cara membuat kue semprong taburan wijen
Selain bebas pengawet dan gula, membuat susu almond sendiri juga akan lebih murah dibanding membeli di produk susu almond yang harganya cukup mahal di pasaran.

Jumat, 04 Oktober 2019

Wisata Pelabuhan Ratu unik penuh misteri

Kunjungan ke tempat wisata alam memang mengasyikkan apalagi jika kita berkunjung ke tempat wisata unik dengan berbagai cerita misteri yang membuat kita ingin tahu lebih dan lebih. Wisata Pelabuhan Ratu selalu terlengkapi dengan cerita cerita misteri, karena memang berada di kawasan laut selatan yang penuh misteri. Saat anda berkunjung ke objek wisata Pelabuhan ratu cobalah untuk mencari waktu luang dan panjang seperti saat liburan. Sebab wisata pantai selatan tersebut bukan hanya Pelabuhan Ratu saja yang unik untuk di kunjungi. Paling tidak ada 5 tempat wisata di Pelabuhan Ratu dan sekitarnya, sehingga sempatkan untuk berkunjung ke sana.

Wisata Pelabuhan Ratu


Banyak tempat berlibur yang menjadi tujuan objek wisata untuk berlibur, baik itu tempat wisata alam, maupun tempat wisata buatan manusia. Jenis- jenis wisata ada beberapa, antara lain wisata alam pengunungan, wisata air atau pantai, wisata sejarah, wisata purbakala, wisata budaya, wisata religi, hingga wisata belanja. Wisata alam pegunungan yang biasanya menjadi tempat yang dikunjungi antara lain seperti pegunungan, dataran tinggi, gunung api yang sudah tidak aktif lagi, atau gunung- gunung yang lain yang mempunyai jalur pendakian.

Jangan lewatkan Hotel di sanur bali bintang 5


Untuk wisata air, tempat yang biasa dikunjungi adalah water park, kolam renang, pantai, sungai, maupun sumber air, dan tempat- tempat lainnya yang bisa digunakan untuk berenang dan bermain air. Wisata sejarah, tempat yang bisa dikunjungi adalah museum, makam- makam raja atau presiden zaman dahulu, keraton, gedung- gedung kuno yang bersifat penting, maupun tempat- tempat lain yang mengandung nilai sejarah.

Untuk wisata purbakala, tempat yang biasa dikunjugi adalah candi- candi, baik candi Hindu maupun Budha. Untuk wisata budaya, tempat yang bisa dikunjungi adalah museum seni, pasar seni, galeri- galeri yang memuat barang- barang bernilai seni tradisional, desa- desa adat, dan lain sebagainya.
Sementara untuk wisata religi, tempat yang biasa dikunjungi adalah makam- makam kyai atau pemuka agama lainnya, tempat- tempat peribadatan, dan tempat- tempat lain yang mengandung nilai religiusitas. Sedangkanuntuk wisata belanja tempat yang biasa dijadikan buruan wisatawan adalah pasar- pasar tradisional yang menjual barang- barang khas daerah, pasar- pasar yang ada di sekitar tempat wisata, hingga mall- mall yang berdiri megah di pusat- pusat kota.

Semua jenis wisata ini dapat dengan mudah ditemui di daerah- daerah, bahkan sebagian besar daerah mempunyai beberapa atau semua jenis wisata ini. Ini semua tergantung pilihan masing- masing. Berlibur akan menjadi semakin mengasyikka bila bisa mencoba satu persatu jenis wisata- wisata tersebut.

Banyak daerah atau kota- kota di Indonesia yang terkenal akan tempat wisatanya. Ada yang terkenal karena wisata alamnya, ada yang terkenal karena wisata sejarahnya, ada yang terkenal karena wisata budayanya, bahkan ada yang tekenal karena wisata belanjanya dan lain sebagainya. Hal ini karena memang setiap tempat atau kota memiliki ciri khasnya tertentu yeng kadang menjadi icon dari kota atau daerah tertentu.Banyak sekali daerah yang menjadi tujuan berwisata, bahkan untuk berlibur panjang (peak season) yang sengaja datang dari luar kota, atau bahkan luar negeri menikmati berbagai tempat wisata yang ada dikota tersebut.

Tidak hanya satu dua hari, bahkan bisa sampai berminggu- minggu. Bahkan turis asing yang datang dari luar negeri bisa sampai berbulan- bulan hanya sekedar untuk berwisata di negeri orang, demi untuk menikmati apa saja yang tidak ditemukan di negaranya sendiri. Biaya yang dikeluarkan pun juga tidak sedikit. Bagi sebagian orang yang memang menyukai pariwisata atau berlibur, uang atau biaya bukanlah menjadi kendala yang berarti. Bahkan saat keuangan bersifat cukup atau pas- pasan sekalipun. Bagi mereka kepuasan batin lebih penting dari sekedar menimbun uang. Hal ini juga karena pertimbangan kesempatan, mumpung masih bisa berlibur, ada waktu, ada fisik sehat dan masih kuat maka mencari pengalaman tidak akan ada salahnya, termasuk pengalaman berlibur.

Banyak sekali objek wisata yang berada di kawasan Pelabuhan Ratu ini yang layak Anda datangi bersama keluarga, sahabat, rekan kerja, teman- teman sekolah atau kuliah, atau bersama orang yang spesial. Berikut adalah beberapa tempat wisata di Pelabuhan Ratu.

Wisata unik Pantai Pelabuhan Ratu : Tempat wisata pertama dan wajib dikunjungi oleh Anda yang menyempatkan diri berlibur di kawasan Pelabuhan Ratu adalah Pantai Pelabuhan Ratu. Pantai ini adalah objek yang paling terkenal di kawasan Pelabuhan Ratu. Pantai Pelabuhan Ratu ini mempunyai karakteristik pasir yang berwarna coklat lembut dan memiliki ombak besar khas Samudera Hindia atau Pantai Selatan. Keindahan pantai ini bahkan pernah menggerakkan presiden pertama Republik Indonesia, Ir. Soekarno untuk menjadi inisiator pembangunan hotel di sekitar pantai ini sekaligus yang menjadi icon dari Pelabuhan Ratu sendiri, yaitu Samudera Beach Hotel. Selain keindahan yang memukau dan terkenal sejak dulu, pantai ini juga terkenal dengan mitos yang melegenda tentang Ratu Kidul, yaitu Ratu penjaga Pantai Selatan yang memiliki paras sangat cantik dan selalu mengenakan pakaian berwarna hijau. Tidak heran juga jika di pantai ini sering ada orang yang melakukan ritual- ritual bersifat mistis.

Wisata unik Pantai Karang Hawu : Selain Pantai Pelabuhan Ratu, Pantai Karang Hawu juga merupakan pantai yang terkenal di sekitar kawasan ini. Seperti pantai selatan lainnya, pantai ini juga mempunyai ombak yang besar yang sangat mendukung untuk aktivitas surfing. Selain itu di pantai ini juga sudah dibangun fasilitas- fasilitas yang mendukung bagi para wisatawan, seperti trotoar untuk pejalan kaki, dan juga gazebo dan tempat- tempat duduk lain yang digunakan untuk menikmati pemandangan di sekitar pantai. Ada ciri khas yang dimiliki pantai ini, yaitu adanya batu- batu karang yang menjolok ke laut. Beberapa batu karang bahkan memiliki lubang seperti tungku, dan itulah sebabnya pantai ini dinamakan Pantai Karang Hawu yang mana dalam bahasa Sunda Hawu berarti tungku.

Wisata unik Goa Lalay : Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, bahwa objek wisata yang dimiliki Pelabuhan Ratu tidak hanya berupa pantai saja. Objek wisata non pantai salah satunya adalah Goa Lalay. Goa Lalay ini terletak 3 kilometer dari pusat kota Pelabuhan Ratu. Goa ini memiliki suhu udara yang sangat lembab dan dihuni oleh banyak sekali kekelawar yang biasanya meninggalkan goa pada pukul lima sore. Dinding goa ini berhias akan staktit dan stalakmi yang meskipun tidak terlalu banyak namun cukup membuat goa ini terlihat indah. Karena saking banyaknya kelelawar yang hidup di goa ini, sehingga goa ini dinamakan goa Lalay yang artinya kelelawar

Wisata unik Pemandian Air Panas Cisolok : Mandi menggunakan air panas memang diyakini bisa menghilangkan rasa capek. Setelah Anda capek mengunjugi beberapa kawasan wisata di sekitar Pelabuhan Ratu, Anda bisa merelaksasikan diri Anda di pemandian air panas Cisolok ini. Pemandian air panas ini cukup unik karena tidak mengandung belerang seperti pemandian air panas lainnya. Air panasnya berasal dari geyser. Air panas di pemandian ini mempunyai suhu 80 derajat yang cukup membuat badan Anda rileks dan akan terasa segar kembali ketika anda melakukan pemandian di tempat air panas ini berguna melepas penat dari segala aktivitas yang sudah dilakukan.

Wisata unik Pantai Cimaja : Ombak ganas yang dimiliki Pantai Cimaja ini justru menjadikan pantai ini sebagai primadona bagi peselancar lokal maupun mancanegara. Banyak peselancar bahkan dari negara- negara luar Indonesia yang menjadikan pantai ini tujuan utama untuk melakukan hobinya tersebut. Selain itu pantai ini juga mempunyai batu- batu halus di bibir pantainya sehingga membuat pemandangan akan semakin indah. Itulah beberapa tempat wisata yang terkenal di sekitar Pelabuhan Ratu. Selain itu, masih banyak tempat wisata lain yang berada di sekitar Pelabuhan Ratu yang menarik untuk dikunjungi.

Sabtu, 21 September 2019

Mau beli tiket pesawat di Alfamart minimarket, begini caranya

Seiring jumlah gerai yang semakin bertambah setiap hari, penjualan tiket tersebut sudah bisa dilakukan di seluruh gerai Alfamart sebanyak lebih dari delapan ribu titik. Melalui sistem pembayaran tersebut, Alfamart dapat melakukan proses pengolahan data dan verifikasi instan melalui kode pemesanan (booking) yang sudah dilakukan lewat internet untuk mengeluarkan konfirmasi pembayaran saat itu juga.

Cara Beli Tiket Pesawat di Alfamart yang memudahkan Customer. Beberapa maskapai terkemuka di Indonesia sepeti Garuda Indonesia, Citilink, Lion Air dan juga Air Asia sudah bekerja sama dengan PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk dengan terobosan dalam bisnisnya yang memberikan kemudahan calon penumpang penerbangan untuk melakukan transaksi beli tiket pesawat dengan cepat, mudah aman dan terpercaya di minimarket Alfamart.

beli tiket pesawat


Caranya melakukan pembayarannya sangatlah mudah, pertama-tama lakukan pemesanan pada website atau aplikasi secara online, lalu silahkan pilih tujuan kota atau Negara yang ingin dikunjungi, pilih maskapai penerbangan yang Anda inginkan serta tanggal pergi dan pulang, setelah itu pilih metode pembayaran melalui Alfamart. Selanjutnya Anda akan menerima email yang berisikan nomor pesanan Anda. Segera tunjukkan nomor pesanan Anda ke kasir Alfamart terdekat.
Kunjungi juga Daerah pariwisata di Jogja
Melalui sistem pembayaran tersebut, Alfamart dapat melakukan proses pengolahan data dan verifikasi instan melalui kode pemesanan (booking) yang sudah dilakukan lewat internet untuk mengeluarkan konfirmasi pembayaran saat itu juga. Simpan tiket Anda dengan screen capture di smartphone kesayangan atau juga bisa dengan mencetaknya. Lalu tunjukkan tiket tersebut saat di Bandara. Mudah sekali bukan?

Di Alfamart Anda tidak hanya bisa beli tiket pesawat saja, tapi juga untuk membeli tiket kereta, bus, kapal laut, wahana seperti Kidzania atau juga Dufan, selain itu Anda juga bisa membeli tiket konser dan event. Pastinya menyenangkan! Anda tidak perlu report untuk membeli tiket kendaraan atau juga yang lainnya sekarang. Anda hanya perlu datang ke Alfamart terdekat dan lakukan transaksinya dengan mudah.

Sekarang Anda tinggal bawa uang tunai Anda dan bayar berbagai tiket yang sudah Anda pesan sebelumnya. Rasakan kemudahan dan kenyamanan yang memudahkan customer dengan melakukan transaksi di Alfamart!

Lebih lanjut, kita akan membahas tentang bagaimana cara membeli tiket pesawat melalui alfamart. Hal yang pertama kali kita lakukan adalah memilih tiket dari perusahaan penerbangan mana yang akan kita beli. Anda bisa melihat harga dan informasi tiket pesawat yang ingin Anda naiki di website resmi maskapainya. Atau apabila ingin lebih mudah lagi, Anda bisa mencari informasi tiket dari aplikasi Traveloka. Di Traveloka, Anda bisa membandingkan harga dari tiket-tiket berbagai maskapai penerbangan.

Langkah selanjutnya, Anda dapat membooking tiket pesawat yang Anda inginkan secara online di website resmi maskapai penerbangan ataupun traveloka. Cara membooking di sana cukup mudah, Anda tinggal mengikuti panduan yang ada di masing-masing web dan mengisi formulir online yang disediakan. Yang terpenting, Anda harus ingat untuk mencatat kode booking juga detil harga tiket yang muncul. Catatlah dengan benar agar tidak terjadi kesalahan saat proses pembayaran.

Setelah memegang kode booking, Anda bisa langsung mendatangi gerai Alfamart terdekat dengan tempat tinggal Anda untuk melakukan pembayaran. Serahkanlah kode booking kepada kasir Alfamart untuk diproses. Di sini, Anda harus memastikan harga tiket yang tertera jumlahnya sama dengan harga yang Anda tulis. Setelah terverifikasi, Anda tinggal membayar uang, menyimpan struk pembayaran dan hanya tinggal menunggu tanggal keberangkatan Anda. Mudah bukan?

Kepraktisan beli tiket pesawat di Alfamart merupakan sebuah inovasi yang mempermudah banyak orang untuk mempersiapkan perjalanan. Dengan melakukan pembayaran tiket di Alfamart, membeli tiket pesawat menjadi sangat dekat dan mudah. Jadi, tunggu apa lagi? Segeralah rencanakan liburan Anda dengan praktis, lakukan booking tiket dan langsung membayarnya di Alfamart!

Jumat, 20 September 2019

Yuk pilih cream racikan dokter paling aman

Istilah mengenai cream racikan dokter disini adalah cream dapat diproduksi secara manual dan konvensional oleh dokter spesialis itu sendiri atau khusus untuk produk non pabrik. Sehingga ada 2 jenis cream perawatan racikan dokter yaitu krim yang didapatkan dari konsultasi dokter. Jenis krim ini tidak dijual bebas di pasaran dan anda harus berkonsultasi terlebih dahulu untuk bisa mendapatkan cream tersebut. Dengan tujuan agar konsumen bisa mendapatkan cream pemutih wajah yang memang sesuai dengan kondisi, tipe, dan permasalahan kulit. Dan jenis kedua adalah cream pemutih wajah yang dijual bebas di pasaran. Sehingga konsumen bisa bebas memilih cream pemutih wajah yang diinginkan.

cream racikan dokter


Saat ini krim perawatan wajah racikan dokter memang sering menjadi pilihan bagi wanita yang mendambakan wajah yang putih, bersih, cerah, dan terbebas dari noda. Namun sayangnya tak sedikit zat pemutih wajah berbahaya di pasaran. Dan tentu saja jika digunakan akan berdampak negatif untuk wajah anda. Untuk itu lah tak ada salahnya jika anda memilih cream pemutih racikan dokter sebagai pilihan. Nah berikut ini beberapa cream pemutih wajah racikan dokter, cream pemutih wajah yang aman untuk anda ( pilih yang paling cocok ya )

1. Afroskin : Cream yang ampuh untuk memutihkan wajah lainnya adalah produk dari Afroskin. Cream pemutih wajah yang satu ini memiliki bahan dasar yaitu castor oil. Kedokteran modern pun meneliti cream pemutih ini dan menemukan jika terdapat kandungan fatty acid di dalamnya yang dapat merangsang produksi kolagen dan elastin yang mana dapat mencegah terbentuknya kerutan dan tanda-tanda penuaan di wajah. Mulai dari garis halus, bekas luka, hingga bekas jerawat dapat tersamarkan dengan menggunakan krim yang satu ini. Paket afroskin terdiri dari 4 produk yaitu cream siang, cream malam, serum acne dan facial wash. Keempat produk ini bisa anda gunakan secara rutin dan bertahap sesuai dengan aturan pakai.

2. Glansie : Krim pemutih wajah yang satu ini memiliki kandungan seperti niacinamide, azelaic acid, foundation, tabir surya, kojic acid, collagen, ekstrak pepaya, madu, vitamin C dan vitamin E. Cream Glansie ini sangat direkomendasikan jika anda menginginkan kulit putih tanpa adanya efek samping yang membahayakan. Produk Glansie ini terdiri dari 3 yaitu Krim siang, krim malam, dan sabun pemutih wajah. Hanya saja sayangnya, cream pemutih wajah ini memang tidak mudah anda temui di beberapa apotek seperti K24 atau kimia farma. Sehingga mungkin anda agak kesulitan saat mencari produk dari Glansie.

Cara paling jitu menghilangkan ketombe dengan bahan alami

3. FDB Beauty Herbal : Kelebihan dari cream pemutih wajah racikan dokter ini adalah dapat bekerja secara maksimal untuk mengangkat tumpukan sel-sel kulit mati dan tidak menyebabkan kulit wajah menjadi kemerahan, panas, dan iritasi. kandungan herbal nya yang aman hingga 70% di dalamnya membuat cream pemutih wajah ini aman digunakan. Sehingga tak heran jika banyak sekali reeview review positif yang didapatkan dari cream pemutih wajah yang satu ini. Seperti halnya gambar produk yang menggunakan wanita Jepang, cream pemutih ini akan membuat tampilan wajah yang ptuih dan cerah seperti layaknya waniita jepang. Cara penggunaannya pun juga cukup mudah karena hanya terdiri dari 2 produk saja. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, maka gunakan secara teratur dan hindari membeli produk yang palsu.

4. Cream Dr Pure : Cream pemutih wajah pria dan wanita ini memiliki kandungan bahan-bahan alami dan aman seperti ekstrak sakura yang membantu melindungi kulit dari bahaya paparan sinar matahari dan menjadikan tampilan wajah lebih putih dan tampak awet mudaC, hal ini karena kandungan sunblock yang ada di dalamnya. Produk yang satu ini terdiri dari Spa Milk Salt, hair Treatment Coat, Whitening Cream, dan Niight Cream. Anda bisa mencoba memakai produk yang satu ini untuk membuat tampilan wajah lebih bersih, cerah, dan putih alami.

5. Cream Tabita : Cream pemutih wajah ini berasal langsung dari Negara Sakura dan diracik langsung oleh dokter spesialis kecantikan. Produk ini memiliki kandungan bahan-bahan alami mulai dari serbuk mutiara, jappanese tea, collagen, japannese papaya, vitamin C dan Vitamin E. Produk Cream tabita tidak memiliki kandungan yang berbahaya yang dapat menyebabkan ketergantungan atau resiko kanker kulit. Dengan menggunakannya rutin, maka anda bisa memiliki kulit wajah yang tampak lebih bersinar, lembab, kencang, putih, tidak berminyak seperti halnya kulit bayi.

Aneka model baju pesta anak perempuan

6. Dermature Whitening Cream : Cream pemutih racikan dokter lainnya yang dapat anda pilih adalah dermatur whitening cream. Cream yang diracik langsung oleh dokter spesialias kulit ini memang kurang populer, namun dapat menjadi pilihan bagi anda yang menginginkan kulit wajah yang putih, bersih, dan cerah alami. Ada 2 jenis paket yang ditawarkan oleh produk Dermatur yaitu Dermature whitening cream untuk memutihkan wajah dan Dermatur acne cream untuk kulit wajah yang berjerawat. Karena kandungan di dalam cream aman dan tidak berbahaya, maka efek samping yang diperlihatkan juga sangat sedikit. Cream pemutih wajah ini bisa anda gunakan setiap hari untuk memiliki wajah yang putih dan bersinar alami.

7. Adeeva Skincare : Cream pemutih wajah yang satu ini tidak memiliki kandungan yang membahayakan untuk kulit. Dengan kandunga non-iritating di dalamnya membuat wajah dapat putih bersih tanpa adanya efek samping apapun. Mulai dari merkuri, steroid, dan hydroquinone tidak terkandung di dalamnya. Seperti yang anda ketahui bahaya merkuri pada kosmetik dapat merusak kulit wajah secara permanen. Sehingga hindari penggunaan kosmetik yang memiliki kandungan berbahaya seperti merkuti. Produk ini tidak hanya terdiri dari cream pemutih saja, namun juga facial wash, toner wahite, dan lainnya.

Cara memutihkan wajah pria secara alami dalam waktu paling singkat

Nah kalau anda ragu dengan merk krim pemutih wajah yang di jual bebas tersebut di atas. Masih banyak cara lainnya yakni dengan bikin sendiri dengan bahan alami dan bebas efek samping. Pelajari tutorialnya di cara membuat cream racikan dokter

Jumat, 16 Agustus 2019

Ternyata kue semprong taburan biji wijen lebih enak

Ternyata dari sekian banyak resep resep kue semprong, nyatanya ada satu resep kue renyah semprong yang cukup enak dan renyah yakni kue semprong taburan biji wijen. Yang paling penting adalah cara buat kue semprong bintik bintik biji wijen ini ternyata cukup mudah. Bagi anda yang sudah pernah buat kue semprong, tentu tidak ada salahnya jika mencoba kreasi kue semprong wijen ini. Penasaran, yuk ikuti petunjuk resepnya di sini :

Bahan bahan kue semprong taburan wijen
⇔Santan kelapa sebanyak 200 ml
⇔Telur ayam cukup dengan 3 butir
⇔Tepung beras sebanyak 250 gram
⇔Gula halus sebanyak 165 gram
⇔Garam halus sekiranya cukup 1/2 sendok teh
⇔Tepung sagu sebanyak 50 gram
⇔Margarine yang sudah dilelehkan sekitar 60 gram
⇔Wijen sebanyak 50 gram

kue semprong taburan biji wijen


Cara membuat kue semprong taburan wijen
⇔Setelah semua bahan siap, sekarang mari kita mulai membuat resep kue semprong ini.
Langkah pertama siapkan dulu sebuah wadah kecil untuk mengocok telur dan gula.
Pecahkan telur dalam wadah tersebut dan kocok bersama dengan gula sampai mengeluarkan warna putih serta berbuih.
⇔Masukan tepung sagu dan tepung beras ke dalam kocokan telur tersebut. Namun usahakan sambil menyaring tepung tadi, ini berguna agar kue nanti memiliki tekstur yang lebih lembut dan renyah.
⇔Aduk-aduk adonan tepung tadi sampai tercampur secara merata. Tuangkan santan dan margarine ke dalam adonan tersebut sambil tetap terus dilakukan pengadukan agar bisa tercampur secara merata.
⇔Tambahkan wijen dan garam ke dalamnya, lalu lakukan pengadukan sampai tercampur secara merata lagi.
⇔Sekarang kita siapkan cetakan kue semprong tersebut. Olesi cetakan tadi dengan menggunakan sedikit margerine atau minyak secara merata, lalu panaskan. Setelah panas, ambil adonan sebanyak 1 sendok sayur dan ratakan pada bagian cetakan tersebut. 
⇔Sambil memanggang adonan, lakukan gerakan bolak-balik agar semua bagian bisa matang secara merata. Buka cetakan tersebut setelah sekiranya matang. Jangan tunggu lama-lama, selagi masih hangat (setelah membuka cetakan) gulung adonan tadi dengan menggunakan lidi atau sendok garpu.
⇔Setelah itu diamkan kue tersebut sampai dingin dan mengeras. Anda dapat langsung menyajikan kue ini atau menyimpannya untuk acara-acara tertentu. Pastikan Anda menyimpannya di topless kedap udara agar kue semprong ini tetap renyah ketika disajikan

Itulah bunda bunda cantik cantik cara bikin kue semprong wijen yang enak, murah, dan tentu saja cukup renyah.

Rabu, 14 Agustus 2019

Aneka resep masakan sayur asem segar menyegarkan

Aneka macam resep masakan sayur asem segar menyegarkan dan petunjuk lengkap cara memasak masakan sayur asem tradisional sehat menyegarkan. Sayur asem termasuk sajian favorit banyak orang. Selain mudah dibuat, sayur asem juga sangat menyegarkan. Penggunaan asam jawa sebagai salah satu bahan menjadi ciri khas sayur asem. Nah, ternyata sayur ayem menawarkan berbagai kreasi resep yang sedap dan tak kalah segar. Yuk, intip beragam kreasi resep sayur asem yang bisa Anda coba di rumah agar tidak bosan.

Resep masakan sayur asem Jawa Tengah

masakan sayur asem Jawa Tengah


Resep masakan sayur asem Jawa Tengah enak dan menyegarkan, apalagi dihidangkan saat siang hari udara panas. Menu sayur asem jawa tengah ini cukup khas karena bahan bumbunya tidak dihaluskan, melainkan hanya di iris-iris saja. Sehingga cukup praktis dan cepat membuat sajian sayur asem khas masyarakat jawa tengah ini. Yuk ikuti resep sayur asem pedas ala jawa tengah berikut :

Bahan bahan masakan sayur asem Jawa Tengah
⇒4 buah labu siam, belah empat bagian
⇒6 buah kacang panjang, potong-potong
⇒1 buah jagung manis, potong-potong
⇒100 gr melinjo
⇒1 sdt asam jawa
⇒2 cm lengkuas, memarkan
⇒3 lembar daun salam
⇒1 liter air
⇒1 sdt gula
⇒1 sdt garam

Bumbu iris masakan sayur asem Jawa Tengah
⇒3 buah cabai merah
⇒2 buah cabai hijau
⇒5 siung bawang merah
⇒2 siung bawang putih

Cara membuat masakan sayur asem Jawa Tengah
⇉Cuci bersih semua sayuran. Sisihkan.
⇉Larutkan asam jawa dengan 2 sdm air panas lalu saring. Ambil airnya dan sisihkan.
⇉Didihkan air di dalam panci, masukkan bumbu iris, daun salam, dan lengkuas. Aduk rata dan biarkan sebentar.
⇉Masukkan melinjo dan labu siam. Masak hingga agak matang.
⇉Masak sisa sayuran lainnya dan diamkan hingga layu.
⇉Tambahkan air asam jawa, gula, dan garam. Aduk rata dan angkat.

Resep masakan sayur asem kuah kuning

sayur asem kuah kuning


Masakan sayur asem kuah kuning lebih menarik selera. Yuk mencoba resep sayur asem kuning berkuah ini. Resep sayur asem yang satu ini beda dari yang lain karena pakai kunyit sebagai rempah. Selain menambah kelezatan dan selera karena kuahnya kuning manis, kunyit terkenal memiliki berbagai manfaat untuk kesehatan. Antara lain untuk mengurangi gas pada sistem pencernaan yang bikin kembung sekaligus meredakan mual.

Bahan bahan sayur asem kuah kuning
⇒2.000 ml air
⇒4 sdt garam
⇒3 sdm gula merah sisir
⇒3 lembar daun salam
⇒3 cm lengkuas, memarkan
⇒100 gram melinjo
⇒2 buah jagung manis, potong 2,5 cm
⇒½ buah labu siam, potong-potong
⇒1 ikat kangkung
⇒2,5 sdm asam jawa yang dilarutkan dalam 3 sdm air

Bumbu halus sayur asem kuah kuning
⇒4 butir kemiri sangrai
⇒3 cm kunyit bakar
⇒1 sdt terasi bakar
⇒8 butir bawang merah

Cara membuat masakan sayur asem kuah kuning
⇉Siapkan panci, lalu rebus air. Masukkan bumbu halus, garam, gula merah, daun salam, lengkuas, dan melinjo. Biarkan hingga melinjo matang.
⇉Tambahkan jagung manis. Masak hingga empuk.
⇉Masukkan labu siam. Masak hingga matang.
⇉Tambahkan daun melinjo, kangkung, dan air asam. Aduk hingga matang.
⇉Sajikan selagi hangat.

Resep masakan sayur asem ala masyarakat Sunda

sayur asem orang sunda


Mencoba masakan sayur asem orang sunda, kenapa tidak. Resep masakan sayur asem sunda ini berbeda bahan dan bumbu sayur asem. Resep sayur asem segar menyegarkan dan patut untuk anda coba di rumah sebagai variasi dari sayur yang biasa Anda buat. Selain  enak menyegarkan sayur asem sunda juga sehat menyehatkan. Yuk coba resep masakan sayur asem sunda berikut :

Bahan bahan masakan sayur asem khas sunda
⇒1 buah labu siam besar, potong dadu
⇒5 buah kacang panjang, potong-potong
⇒2 buah jagung manis, potong-potong
⇒50 gram melinjo
⇒25 gram daun melinjo
⇒50 gram kacang tanah, rebus sampai empuk
⇒4 sdm air asam jawa
⇒2 lembar daun salam
⇒2 cm lengkuas geprek
⇒2 liter air
⇒Garam secukupnya
⇒Gula merah secukupnya

Bumbu halus masakan sayur asem khas sunda
⇒5 siung bawang merah
⇒2 siung bawang putih
⇒3 buah cabai merah
⇒1 sdt terasi
⇒3 butir kemiri sangrai

Cara membuat masakan sayur asem khas sunda
⇉Siapkan panci, rebus air sampai mendidih.
⇉Masukkan lengkuas, daun salam, dan bumbu halus. Biarkan hingga mendidih.
⇉Masukkan jagung manis dan melinjo, masak hingga jagung matang.
⇉Masukkan kacang tanah dan labu siam. Masak hingga labu matang.
⇉Masukkan daun melinjo, kacang panjang, garam, gula, dan air asam. Aduk hingga rata.
⇉Masak sampai semua matang dan sajikan selagi panas.

Resep masakan sayur asem campur kangkung

sayur asem campur kangkung


Jika sayur asem yang Anda masak biasanya tidak pakai kangkung, kali ini Anda patut mencobanya. Kangkung bukan hanya bisa dimasak tumis atau dibuat cah, tetapi juga dapat menjadi bahan utama dalam sayur asem. Kangkung memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Di antaranya menjaga kesehatan mata hingga mencegah dehidrasi. Yuk ikuti resep masakan nusantara sayur asem campur kangkung berikut :

Bahan bahan masakan sayur asem kangkung
⇒3 ikat kangkung, bersihkan dan potong
⇒100 gram kacang merah segar
⇒4 buah tomat, potong jadi empat bagian
⇒700 cc air

Bumbu masakan sayur asem kangkung
⇒2 siung bawang putih
⇒7 siung bawang merah
⇒3 buah cabai merah besar
⇒2 butir kemiri
⇒½ sdt terasi matang
⇒Sepotong lengkuas, memarkan
⇒3 lembar daun salam
⇒Air asam secukupnya sesuai selera
⇒Garam secukupnya
⇒Gula secukupnya

Cara membuat masakan sayur asem kangkung
⇉Rebus kacang merah sampai lunak.
⇉Haluskan bawang putih, bawang merah, cabai merah, kemiri, dan terasi matang.
⇉Didihkan air di panci dan masukkan semua bumbu yang telah dihaluskan.
⇉Tambahkan daun salam, lengkuas, air asam, garam, dan gula.
⇉Masukkan kangkung, tomat, dan kacang merah secara bersamaan. Masak hingga matang.
⇉tambah juga dengan sambal petai tambah enak

Selasa, 13 Agustus 2019

Cara mudah membuat Pisang goreng keju

Cara mudah membuat Pisang goreng keju. Pisang merupakan salah satu buah yang bisa diolah menjadi berbagai macam makanan ataupun cemilan. Selain bergizi, makanan yang berbahan dasar pisang juga pastinya memiliki rasa yang begitu nikmat. Dan salah satu olahan yang berbahan dasar pisang ini yaitu pisang goreng keju. Ketika mendengar makanan yang satu ini tentunya anda tidak diasingkan lagi. Pasalnya, makanan ini sangat merakyat, semua orang tahu makanan ini dan penggemar makanan ini juga sangatlah banyak. Hal tersebut bisa anda buktikan sendiri dimana permintaan masyarakat dipasaran akan makanan yang satu ini sangatlah tinggi. Bahkan pedagang-pedagang kaki lima yang menjual makanan ini pun selalu dikerubuni oleh penggemar-penggemarnya dan habis dalam waktu sekejap.

Pisang goreng keju ini adalah makanan yang sederhana dan cocok dijadikan cemilan. Meskipun mungkin pada saat itu anda sudah kenyang tetapi ketika dihadapkan oleh cemilan yang menggoda ini pastinya anda ingin langsung untuk mencicipinya. Namun, dalam hal ini anda semua janganlah khawatir. Pasalnya pisang goreng keju ini tidak akan membuat anda gemuk.

pisang goreng keju


Nah, jika sebelumnya untuk mencicipi makanan ini anda selalu membelinya dan harus mengantri panjang, namun untuk sekarang ini alangkah baiknya anda membuatnya sendiri di rumah. Selain lebih hemat anda juga bisa membuat makanan ini dalam jumlah yang banyak sehingga seluruh keluarga anda bisa mencicipinya. Bagi anda yang masih belum mengerti cara membuat pisang goreng keju ini, maka anda bisa menyimak tutorial di bawah ini. Namun sebelumnya anda perlu mengetahui bahan-bahan yang diperlukan di bawah ini.

Bahan bahan adonan basah pisang goreng keju
350 gram terigu
225 ml susu cair
3 sdm gula
1 sdt peras vanila
1 sdt garam
60 gram keju, diparut
Pisang
Minyak goreng

Bahan bahan adonan kering pisang goreng keju
60 gram keju
350 gram tepung panir

Cara mudah membuat Pisang goreng keju
⇔Langkah pertama yaitu, potong-potong terlebih dahulu pisang dengan ukuran sesuai dengan selera anda masing-masing
⇔Kemudian, campurkan bahan adonan basah seperti terigu, susu cair, gula pasir, garam, perasa vanila dan keju. Lalu aduk seluruh bahan hingga merata.
⇔Setelah itu, campurkan bahan adonan kering dan aduk bahan adonan kering tersebut hingga merata.
⇔Selanjutnya, pisang yang sudah dipotong sebelumnya balut menggunakan adonan basah, lalu balut kembali dengan adonan kering.
⇔Dinginkan di dalam freezer agar adonan lebih menempel sempurna.
⇔Siapkan minyak goreng dan panaskan. Ambil pisang yang telah dibekukan tersebut, kemudian goreng hingga berubah warna menjadi kuning kecoklatan.
⇔Langkah terakhir yaitu tiriskan dan kemudian bisa langsung anda hidangkan.
⇔belajar juga cara membuat kue donat

Senin, 12 Agustus 2019

Cara bikin es krim goreng unik di rumah

Cara bikin es krim goreng unik di rumah. Es Krim Goreng merupakan makanan yang disajikan secara unik dan membuat siapa saja yang mencoba pasti ketagihan. Bikin es krim goreng jadi lebih enak dan praktis dengan menggunakan Tepung Pisang Goreng Crispy. Es krim yang meleleh ketika roti dibelah semakin menggoda untuk dinikmati. Sajikan ketika roti masih hangat.

Es Krim Goreng unik


Siapa yang tidak mengenal es krim goreng, minuman jadul yang dulunya kerap menghiasi jajanan masa kecil. Rasa manis dan sensasi dingin kini kerap dirindukan banyak kalangan, terutama generasi milenium. Resep cucur hijau khas jajanan pasar

Es krim goreng sendiri memiliki banyak varian bentuk dan rasa. Es krim goreng rasanya sangat cocok dinikmati saat cuaca sedang panas. Apalagi setelah seharian berpusa di bulan Ramadan. Enak kalau berbuka dengan es krim goreng, tenggorokan akan terasa sangat segar. Es krim goreng juga nikmat disantap saat kamu sedang santai bersama keluarga atau sahabat.

Dengan bahan-bahan super mudah dan langkah pembuatan yang praktis alias anti-ribet, es krim goreng sangat mungkin jadi teman setia di waktu libur. Nah maka dari itu, dari pada kamu repot mencari es krim goreng di warung-warung langsung saja buat sendiri di rumah. Beginilah cara bikin es krim goreng unik enak dan sedap :

⇒1 scoop es krim coklat
⇒2 lbr roti tawar
⇒2 bungkus Breadcrumbs 40 gr
⇒500ml minyak goreng
⇒1 bungkus Tepung Pisang Goreng Crispy 80 gr
⇒1 btr telur
⇒100ml air

Cara membuat Es Krim Goreng unik
⇔Ambil 1 lembar roti tawar. Beri 1 scoop es krim coklat di atasnya. ⇔Sedikit pipihkan bentuk es krim yang bulat dengan dengan sendok kemudian tutup es krim dengan 1 lembar roti hingga seluruh bagian es krim tertutup roti
⇔Tuang Tepung Pisang Goreng Crispy dan 1 btr telur ke dalam wadah. Beri air secukupnya. Aduk hingga rata (adonan basah)
⇔Oleskan pinggiran roti dengan sedikit adonan basah tepung Pisang Goreng Crispy. Kemudian pipihkan pinggiran roti.
⇔Masukkan roti ke dalam adonan basah.Lalu masukkan ke dalam lemari es hingga beku
⇔Jika sudah beku, celupkan roti berisi es krim ke dalam adonan basah
⇔Tuang Breadcrumbs ke dalam wadah. Balurkan roti dengan Breadcrumbs
⇔Panaskan minyak, goreng roti hingga bewarna kecoklatan dan matang
⇔Angkat dan sajikan

Minggu, 11 Agustus 2019

Enaknya sambal petai campur ikan teri

Aduk enaknya sambal petai campur ikan teri. Sambel tradisional tidak mantap jika tanpa petai. Namun supaya lebih spesial bisa dicoba dengan campuran ikan teri. Cara bikin sambal tradisional mudah dan gampang. Disamping murah bahan bahannya juga mudah cara bikinnya. Meskipun demikian tidak ada salahnya jika anda mencoba untuk membuat sambal tradisional teri petai. Bukan hanya pedas namun juga enak untuk menemani makan siang anda. Nah lantas bagaimana sih cara meracik sambel petai yang enak. Marilah ikuti resep sambel petai yang kali ini dicampur dengan ikan teri, wow pedas enak jadinya.

Bahan sambal petai ikan teri
⏩100 g ikan teri kering
⏩30 gm petai, dikupas
⏩3-5 bawang merah
⏩3 cabe merah, haluskan
⏩2 cm terasi
⏩30 ml air asam
⏩1 sdt gula pasir
⏩minyak untuk memasak

sambal petai ikan teri


Cara membuat  sambal petai ikan teri
⇛Belah dua petai yang sudah dicuci, haluskan terasi, cabe merah, dan bawang merah dengan ulekan atau blender.
⇛Goreng ikan teri hingga krispi, tambahkan campuran bumbu halus, tumis hingga tercampur rata.
⇛Tambahkan petai dan tuangkan dalam air asam. Tambahkan gula dan aduk. Kecilkan api dan masak sampai sambal ini agak mengental.
⇛Cicipi, dan sesuaikan rasa sesuai selera Anda.

Senin, 29 Juli 2019

Tips trik cara memakai hijab wanita muslimah modern

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, hijab adalah kerudung lebar yang dipakai wanita muslim untuk menutupi kepala dan leher sampai dada. Dengan semakin banyaknya wanita muslim yang berkesadaran untuk menutup aurat, tentu tak mengherankan jika cara memakai hijab dewasa ini semakin variatif. Di Indonesia umumnya jenis kain yang dipakai untuk menutup rambut adalah hijab segi empat, scarf, atau selendang yang kadang juga disebut pashmina. Cara memakai hijab-hijab ini sangat beragam. Dari yang sederhana sampai yang bergaya glamor.

Apapun bahan dan jenis hijab yang dipakai, perlu sampo dan kondisioner dengan formula tepat untuk merawat rambut di balik hijab. Agar rambut dan kulit kepala senantiasa sehat, segar, serta mendapatkan keharuman dan kesejukan dari subuh hingga isya.

Cara memakai hijab segi empat simple dan modis untuk wajah bulat. Beberapa wanita lebih memilih hijab instan dengan alasan hijab segi empat yang dikreasikan membuat wajah mereka terlihat semakin bulat.

Bagi Anda yang memiliki wajah bulat, ada beberapa trik untuk menjadikan wajah terlihat lebih tirus. Pilih hijab dengan kain tipis dan flowing, lalu majukan kerudung agar menutupi separuh bagian pipi. Paling penting untuk diingat, pilih model ikatan hijab yang tidak terlalu berat di bagian atas. Khusus untuk Anda, berikut ini kami tampilkan tutorial cara memakai hijab segi emat untuk wajah bulat.

Tips trik cara memakai hijab segi empat

cara memakai jilbab segi empat


1. Pasang kerudung segi empat di kepala. Sebelumnya pakailah ciput atau inner hijab terlebih dahulu. Pastikan agar bagian kanan lebih panjang daripada bagian kiri. Bagian kiri cukup sepanjang dada atas.
2. Sematkan tepi kerudung yang dekat dengan kedua telinga dengan jarum.
3. Sematkan ujung hijab segi empat yang pendek (kiri) dengan jarum di bagian dada atas. Majukan kerudung sampai menutupi sebagian pipi.
4. Ambil bagian kerudung yang panjang (kanan), kemudian tarik ujung dalamnya menyilang hingga ke telinga kiri.
5. Tarik terus ujung kerudung hingga kembali ke sebelah kanan.
6. Terakhir sematkan sisa kain yang menjuntai dengan jarum agar menempel pada inner. Letaknya di dekat mata kanan.
7. Itulah cara memakai hijab segi empat untuk wajah bulat. Ingat tips dan trik di atas sebelum memakai hijab.

Coba juga Aneka model baju pesta anak perempuan

Tips trik cara memakai hijab segi empat kreasi modern

Untuk tampilan yang lebih fashionable, pasti Anda juga ingin mencoba ikatan hijab yang lebih variatif. Biasanya model seperti ini dibuat dengan pashmina, karena lebih panjang dan lebih mudah dikreasikan. Tetapi Anda yang tidak memiliki pashmina pun sebenarnya masih tetap bisa berkreasi dengan hijab segi empat. Berikut ini kami tampilkan satu tutorial hijab modern
 segi empat kreasi yang feminin dan modis. Cocok untuk ke pesta maupun acara semiformal.

cara memakai jilbab segi empat kreasi modern


1. Bawa kain sisi kanan ke arah sisi kiri melewati depan seperti di dalam gambar.

2. Sematkan ujung sisi kanan yang ditarik tadi dengan jarum pentul. Sematkan beberapa sentimeter di belakang pelipis kiri agar inner terlihat.

3. Rapikan sisa kain dari sebelah kanan yang sudah disematkan di dekat pelipis kiri tadi dengan membawanya ke arah pundak sebelah kiri.

4. Sematkan kain dengan jarum pentul di pundak kiri agar terlihat rapi.

5. Tarik sedikit kain dari sisi kiri yang menempel pada pelipis untuk memperlihatkan inner. Setelah itu sematkan dengan menciptakan efek kerutan.

6. Lipat sedikit sisa kain sebelah kiri ke arah belakang, kemudian sematkan dengan jarum atau pin yang cantik.

7. Demikian cara memakai hijab segi empat kreasi yang modis. Anda juga bisa menambahkan aksesoris cantik seperti pin dan bros untuk hijab polos.

Tips trik cara memakai hijab segi empat untuk pesta

cara memakai jilbab segi empat untuk pesta


Untuk menghadiri pesta atau pengantin, biasanya hijab dikenakan dengan model yang lebih glamor. Misalnya saja hijab dengan aksen layer cantik di salah satu sisi kepala. Anda ingin mempelajari cara memakai hijab seperti ini? Berikut ini kami tampilkan tutorialnya disertai gambar. Jangan lupa pilih kain hijab satin, sifon, organza, atau pashmina tebal agar penampilan terlihat lebih mewah dan disesuaikan dengan desain baju gamis remaja


1. Bentuk hijab segi empat menjadi segitiga.

2. Kerudungkan hijab dengan bagian kiri dan kanan sama panjang.

3. Sematkan jarum di bagian pipi bawah sebelah kiri.

4. Sematkan juga bagian kanan dengan jarum.

5. Pastikan kedua sisi benar benar sama panjang.

6. Tarik kedua sisi hijab ke bagian kanan belakang.

7. Ambil ujung kain yang paling panjang.

8. Tarik ke puncak kepala hingga membentuk layer cantik. Sematkan dengan jarum pentul.

9. Itulah cara memakai hijab segi empat untuk acara pesta dan pernikahan.

Tips trik cara memakai hijab pashmina dan organza

cara memakai jilbab pashmina dan organza


Belakangan ini hijab pashmina dan organza semakin digemari wanita. Pasalnya kedua jenis hijab ini bisa memberikan tampilan mewah. Pashmina adalah istilah yang sering dipakai untuk menyebut hijab selendang. Sementara pashmina yang sesungguhnya adalah kain selendang berbahan wol atau kashmir. Organza merupakan jenis kain yang tipis dan tembus pandang, dengan permukaan mengkilap dan lebih kaku daripada sifon. Bagaimana cara memakai hijab pashmina dan organza yang stylish? Berikut ini satu tutorial yang bisa Anda coba.

1. Setelah memakai inner, pasang pashmina di kepala dengan bagian kanan lebih panjang. Bagian kiri cukup sepanjang dada atas. Sematkan tepi kain sebelah kiri ke bawah telinga kanan.

2. Rapikan kerudung, kemudian tarik kain yang ada di sebelah kanan ke belakang pundak kiri.

3. Tarik terus sampai kembali ke pundak kanan. Biarkan terjuntai dan rapikan dengan tangan.

Tips trik cara memakai hijab segitiga modern

cara memakai jilbab segitiga modern


Untuk Anda yang lebih memilih hijab segitiga, ada beberapa model yang umum dipakai para hijaber. Anda juga bisa menggunakan hijab segitiga atau hijab segi empat yang dilipat hingga membentuk segitiga. Berikut ini salah satu yang bisa Anda coba.


1. Lipat kerudung segi empat menjadi segitiga. Kemudian letakkan di kepala dengan kedua sisi yang sama panjang. Ambil bagian tengah kerudung, bukan tepiannya. Setelah itu sematkan dengan jarum atau peniti.

2. Silangkan kedua ujung kerudung, kemudian sampirkan ke balik pundak. Satukan kedua ujung tersebut, kemudian ikat. Pastikan ikatan tertutup ujung segitiga kerudung yang berada di bagian belakang.

3. Rapikan bagian depannya dengan tangan agar tidak terlihat ketat di bagian leher.

Tips trik cara memakai hijab ala pegawai resepsionis

cara memakai jilbab ala pegawai resepsionis


Apakah Anda sering memperhatikan model hijab yang dikenakan para resepsionis atau pegawai bank? Memang terlihat lebih rapi dan simpel, ya. Bagaimana cara memakai hijab seperti ini? Model hijab yang digunakan pegawai bank biasanya lebih pendek dan diikat di sekitar leher. Salah satu artis yang menggunakan hijab dengan model seperti ini adalah Laudya Chintya Bella. Karena itulah, melalui tutorial berikut kita akan belajar cara memakai hijab ala Laudya Chintya Bella. Simak langkah demi langkahnya.

1. Siapkan scarf sutera atau satin, kemudian lipat menjadi segitiga.

2. Kerudungkan scarf di atas kepala yang sudah memakai inner.

3. Pastikan kedua sisinya sama panjang. Kemudian ambil jarum pentul dan sematkan di bawah dagu.

4. Silangkan kedua bagian, lalu ikat di belakang leher. Pastikan ikatan tersembunyi di balik bagian segitiga hijab. Setelah itu rapikan bagian depan hijab yang terlihat mengerut atau tak rapi.

Ada baiknya juga jika anda mendapatkan kain hijab yang bagus dan kualitas. Cobalah untuk belajar kembali di cara memilih hijab