Kamis, 15 Juni 2017

Cara bikin minuman es pisang ijo sederhana

Minuman segar es pisang ijo menjadi resep minuman nasional yang diangkat dari resep asli daerah makasar. Sebagai menu tradisional makasar kali ini menggunakan bahan utama pisang yang biasa bunda buat sebagai kolak, seperti pisang kepok, pisang uli, pisang tanduk, dan lainnya. Nah untuk cara bikin es pisang ijo, yuk baca lebih lanjut.

minuman es pisang ijo


Es pisang ijo bisa dibilang gampang membuatnya dan segar rasanya. bahkan proses membuatnya juga tidak ribet dan gampang, sehingga anda hanya belajar beberapa kali saja sudah mahir bikin es pisang ijo ini. Yuk ikuti petunjuk membuatnya selengkapnya :

Bahan bahan yang dibutuhkan
  • daun suji : 10 lembar
  • daun pandan : 3 lembar
  • air : 100 ml
  • tepung beras : 300 gram
  • santan sedang : 400 ml
  • garam : 2 sdm
  • gula pasir : 4 sdm
  • pisang raja (kukus) : 20 buah
  • daun pisang : 20 lembar
  • Minyak goreng (olesan daun) : secukupnya
  • Es batu : secukupnya
  • syrup cocopandan : 1 botol
  • Susu kental manis : 1 sachet
Petunjuk lengkap cara membuatnya
  1. Tumbuk daun suji dan daun pandan, setelah itu, beri sedikit ari, setelah itu, saring airnya
  2. Siapkan tepung, beri santan dan air daun suji dan pandan yg tadi diperas,beri garam dan gula.. uleni sampai kalis
  3. Siapkan satu lembar daun, Pipihkan adonan menjadi lebar, setelah itu taruh pisang kukus tadi di tengahya, Bungkus dengan daun pisang, Dan gunakan lidi untuk menyemat daunnya, lakukan hingga adonan habis
  4. Kukus pisang ijonya
  5. Buat bubur sumsum, caranya, masak tepung beras dengan santan, aduk sampai mengental, beri sedikit garam
  6. Terakhir, tata di piring, Bubur, lalu pisang ijo, es batu, syrup cocopandan & susu kental manis