Jumat, 19 Agustus 2016

Kue bolu dengan pandan tampilannya lebih manis

Yang namanya kue bolu tentunya sudah tidak asing lagi, sebab jaman sekarang kue bolu sudah menjadi makanan atau jajanan yang sangat sering kita temukan. Padahal beberapa puluh tahun yang lalu resep kue bolu menjadi rahasia beberapa orang saja. Namun berkat kemajuan teknologi informasi khususnya internet maka sekarang sebagian besar wanita sudah paham dengan pembuatan kue bolu ini.

kue bolu pandan


Sehingga bisa dibilang bahwa pada saat ini kita mengenal berbagai macam jenis kue bolu kukus. Perbedaan setiap jenis bolu ini terletak pada campuran pendukungnya dan namanya juga disesuaikan seperti : resep bolu pisang ambon karena bahan utamanya pisang ambon, ada juga kue bolu panggang sakura karena resepnya dari negeri sakura, ada juga yang lain yakni kue bolu kukus karena cara pembuatannya dengan di kukus, dan ada juga resep kue bolu pandan yang akan kita bahas sekarang.

Dari sekian banyak jenis kue bolu, ternyata hanya kue bolu pandan yang tampilannya lebih menggoda karena warna hijau pandan tampak lebih menarik. Cara membuat bolu pandan ini sebenarnya hampir mirip dengan adonan kue bolu pada umumnya, namun demikian tentunya bahan bahannya ada sedikit perbedaan.

Nah pada update kali ini, yuk mencoba belajar cara bikin kue bolu pandan yang enak dengan tampilan hijau pandan.

Bahan bahan :

  • 3 butir telur
  • 300 gram tepung terigu
  • 1 gelas belimbing air ( 200 ml )
  • 200 gram gula pasir
  • 1 sendok makan SP ( CAKE EMULSIFIER )
  • pasta pandan secukupnya
  • mentega sedikit ( untuk olesan )

Cara membuatnya

  1. Kocok telur,gula,sp,hingga kembang
  2. Masukan air, pasta pandan,aduk aduk hingga merata
  3. Tambahkan tepung terigu,hingga rata, olesi loyang dengan sedikit mentega
  4. Kemudian tuang adonan ke dalam loyang
  5. Panggang dengan api sedang hingga matang
  6. Angkat dan sajikan setelah dipotong potong
  7. Selamat mencoba!
Demikian review tentang kue bolu pandan dan cara membuatnya. Baca juga cara membuat cimol asli.